20 Bacalon Bupati & Wabup Beltim Ambil Formulir Ke PDI Perjuangan Beltim

MANGGAR: Sampai batas penutupan pendaftaran tanggal 30 November 2019, sebanyak 20 peserta bacalon (bakal calon) bupati dan Wabup (wakil bupati)  beltim periode 2020-2024, ke sekretariat pendaftaran di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Beltim.

Hal itu diungkapkan Ketua Panitia Penjaringan dan sekaligus Wakil Ketua 1 Bidang Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Kabupaten Belitung Timur  Rozali yang didampingi Sekretaris Panitia Artur Widiyatmoko, kepada trawangnews.com. baru baru ini.

Menurut Rozali, panitia mencatat dari 20 peserta  sebanyak 8 orang yang engambil formulir sekaligus mendaftar bupati Beltim dan 12 wakil bupati Beltim yang mendaftar ke PDI Perjuangan.
Panitia, kata Rozali, masih menunggu pengembalian berkas pendaftaran ke sekretariat pilkada di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Beltim paling lambat hari Sabtu, tanggal 7 Desember 2019 sampai pukul 23.59 wib.

Berikut ini nama bacalon bupati dan wakil bupati Beltim yang mendaftar ke PDI Perjuangan

8 Bacalon Bupati Beltim
Eka Yuliansyah
H. Syamsirwan
Hardi
Eddy Surahman
Burhanudin
Fezzi Uktolseja
Antonius Uston
Yuri Kemal Fadlullah Bupati

12 Bacalon Wakil Bupati Beltim
Wahyudi, SE
Selamet, SP
Talafuddin
Munzir
Khairil Anwar
Nata Sumitra
Nurdiansyah
Rozali
Siswanto
Oscar Habib
Annasrul Hakim
Lim Surya Wiguna