Aktivis Reformasi Bicara Gubernur Baru, Soal Pendidikan Hingga Pariwisata

TANJUNGPANDAN: Sejak dilantiknya Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman Johan dan wakil Gubernur Bangka Belitung Drs.Abdul Fatah MSi oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara pada tanggal 12 Mei yang lalu, tentunya menjadi harapan baru dari masyarakat Bangka Belitung untuk memimpin lima tahun ke depan.

Soehadi Hasan misalnya salah seorang dari tokoh reformasi Belitung sangat berharap banyak akan tugas-tugas yang akan diemban selama lima tahun mendatang.Banyak program dan tindaklanjut kata Soehadi untuk dilaksanakan bagi gubernur dan wakil gubernur yang baru.
Mengenai dunia pendidikan,Soehadi menyebut sudah selayak dipikirkan di Belitung ini ada semacam perguruan tinggi dengan tingkat pendidikan SI. 

Bila Dibandingkan dengan Bangka dan Pangkal Pinang, kata Soehadi, sudah sangat jauh dengan pulau Belitong.”

Wacana pendirian perguruan tinggi, harus direalisasikan,” ungkap Soehadi.

Selain perguruan tinggi, Soehadi juga menyebut perlu direalisasikan buku sejarah perjuangan Bangka Belitung sebagai bukti bahwa sebuah wilayah Belitung dan Bangka, serta pangkal pinang menjadi sejarah berdirinya provinsi.”

Setidaknya buku yang direalisasikan nantinya bisa ditransfer ke dunia pendidikan, agar para generasi muda, pelajar dan mahasiswa mengenali sejarah berdirinya provinsi Bangka Belitung,” kelakar Soehadi.

Bukan hanya itu. Monumen sejarah yang sempat diwacanakan olen pendiri Babel sebelumnya juga selayaknya untuk dipikirkan kembali agar direalisasikan sebagai salah satu bukti sejarah sebuah provinsi diperjuangkan.

Sementara itu dari sisi wisata, pemerintah provinsi Bangka Belitung harus membantu bagaiman upaya pemerintah daerah di Belitung maupun Belitung Timur dalam upaya mengwujudkan perkembangan sector kepariwisataan.

“Kita berharap agar komitmen dari pemerintah provinsi tetap mendukung upaya dan solusi yang diberikan untuk pembangunan khususnya di Belitung maupun di Belitung Timur,” kelakar Soehadi.*trawangnews.com