TANJUNGPANDAN: Kawasan Jalan Air Ketekok Kecamatan Tanjungpandan, Belitung, Provinsi Bangka Belitung yang sebelumnya terbelah dan berlobang kini sudah diperbaiki.
Dari pemantauan trawangnews.com hari ini kamis 4 Mei 2017, ruas jalannya yang sebelumnya terbelah dan berlobang kini sudah diperbaiki oleh petugas di lapangan. Tampak, tumpukan batu-batu dan pasir serta alat perlengkapan bangunan sudah terletak di sekitar kawasan jalan tersebut. Para petugas lapangan pun tampak terlihat melakukan upaya perbaikan selanjutnya.
Escape Jolly Barito, seorang warga yang tinggal tak jauh dari lokasi itu menyatakan ucapan terima kasih rekan-rekan DPRD Belitung terutama Isyak Meorobie yang telah begitu perhatian terhadap persoalan sarana dan prasarana jalan.
”Kalau dihitung-hitung ruas jalan itu sudah hampir setahun berlobang dan terbelah di dekat jembatan. Kalau memang tidak diperbaiki secepatnya maka jembatan disitu pasti roboh. Alhamdullah ini sudah diperbaiki oleh pihak terkait,” ungkapnya.
Selain itu, Escape juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang juga ikut terjun langsung mengupayakan melakukan perbaikan ruas jalan tersebut.
Seperti diketahui, di akun facebook media sosial baru-baru ini, sejumlah masyarakat yang lokasi rumahnya tak jauh dari kondisi ruas jalan telah menebarkan foto-foto kondisi ruas jalan tersebut. Mereka berharap agar ruas jalan dan berlobang agar segera diperbaiki.*trawangnews.com