TANJUNGPANDAN: Politisi Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Belitung, Syamsir S.Ikom yang juga Ketua Komisi 1 DPRD Belitung, mengambil langkah berani dalam perhelatan politik lokal dengan mendaftarkan diri sebagai calon wakil bupati Belitung. Pada hari Senin, 29 April 2024, Samsir dan rombongan melangkah ke kantor DPD PAN Kabupaten Belitung untuk mengambil formulir dan sekaligus pendaftaran.
Kedatangannya disambut hangat oleh pimpinan DPD PAN Kabupaten Belitung, termasuk Ketua Harpan Effendi SH. Dalam kunjungannya, Samsir diterima dengan penuh antusiasme oleh beberapa pengurus partai, termasuk Ketua MPD PAN Belitung Sueb Djemalam dan Ketua Bapilu PAN Belitung Zulkifli SE.

Ketua DPD PAN Kabupaten Belitung, Harpan Effendi SH mengonfirmasi penerimaan berkas pendaftaran Samsir sebagai calon wakil bupati. “Kami telah menerima berkas pendaftaran dari Pak Samsir. Proses selanjutnya akan kami lakukan sesuai dengan mekanisme yang berlaku,” ujarnya.
Saat mengambil formulir, Syamsir menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh PAN Belitung untuk mendaftarkan diri. “Saya berjanji akan berjuang dengan sepenuh hati dan memohon doa restu dari seluruh masyarakat Belitung untuk perjalanan pencalonan saya sebagai wakil bupati,” katanya dengan penuh semangat.
Langkah Syamsir sebagai calon wakil bupati Belitung menjadi salah satu sorotan dalam persiapan menyambut pesta demokrasi pada Pilkada 2024. Semoga langkah ini menjadi awal yang baik dalam mewujudkan kemajuan bagi Belitung.*