MANGGAR – Bupati Belitung Timur (Beltim), Kamarudin Muten kembali turun langsung ke lapangan guna memastikan kondisi pendidikan di daerahnya berjalan optimal. Pada Senin (28/7/2025), Kamarudin mengunjungi tiga sekolah di Kecamatan Gantung, yakni SMP Negeri 1, SD Negeri 6, dan SD Negeri 9 Gantung.
Dalam kunjungannya, Bupati turut didampingi Plt. Kepala Dinas Pendidikan Beltim, Dedy Wahyudi, serta Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian, Bayu Priyambodo.
Tak sekadar menyapa dan memberikan motivasi, Kamarudin juga menyerahkan bantuan berupa tas kepada siswa-siswi yang membutuhkan. Ia pun menyampaikan sejumlah arahan penting kepada para guru dan siswa.
“Saya minta para guru, baik guru kelas maupun BK, lebih peduli terhadap kondisi siswa. Anggap mereka sebagai anak sendiri. Dengarkan keluh kesah mereka,” pesan Kamarudin saat berada di SMP Negeri 1 Gantung.
Bupati menaruh perhatian serius terhadap isu perundungan (bullying) yang marak terjadi di sejumlah daerah. Ia menekankan agar para guru lebih aktif memantau perilaku siswa, terutama selama jam pelajaran.
“Kita tidak ingin kejadian seperti di Bangka Selatan atau MTS Negeri Manggar terulang. Kalau ada laporan bullying, harus segera ditindak,” tegasnya.
Selain itu, Kamarudin juga menyampaikan rencana pelantikan kepala sekolah yang masih berstatus pelaksana tugas (Plt). Menurutnya, status definitif sangat penting agar kinerja kepala sekolah lebih optimal dan bertanggung jawab penuh.
“Kita akan segera lantik. Supaya mereka lebih konsentrasi dan maksimal dalam bekerja. Tapi saya ingatkan, ASN jangan main politik,” ujar Kamarudin dengan nada serius.
Rencananya, Kamarudin akan rutin mengunjungi sekolah-sekolah lain di seluruh wilayah Kabupaten Beltim setiap minggu. Selain untuk menyalurkan bantuan, kunjungan ini juga menjadi bagian dari upaya mendengar langsung permasalahan di sekolah dan memperhatikan kondisi fisik bangunan pendidikan. *Sumber: DiskominfoSP Beltim












