Kaitan LKPJ, Hari Ini Rapat Paripurna Pemandangan Umum Fraksi DPRD

TANJUNGPANDAN: Hari ini, Selasa 02 april 2019,  digelar rapat paripurna ke XII masa persidangan ll tahun sidang 2018/2019, di ruang sidang DPRD Kabupaten Belitung.

IMG 20190402 WA0005
Adapun agenda rapat paripurna ini diantaranya pemandangan umum fraksi DPRD Belitung terhadap penyampaian laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ) Bupati Belitung akhir tahun anggaran 2018.

Acara kegiatan ini dihadiri para pimpinan dewan dan anggota DPRD Kabupaten Belitung serta para forkomida dan organisasi perangkat daerah, camat dan kepala desa.

IMG 20190402 WA0003
Seperti diketahui, Senin kemarin, 1 April 2019 digelar penyampaian laporan keterangan pertanggung jawaban(LKPJ)Bupati Belitung Akhir Tahun anggaran 2018.*trawangnews.com