Warga Rt 7 & 8 Di APJ, Gotong Royong Perbaiki Jalan & Selokan

TANJUNGPANDAN: Warga Rt 7 dan Rt 8, Dusun APJ (Aik Pelempang Jaya) Desa APJ, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, bergotong royong melakukan perbaikan jalan dan selokan, baru baru ini.

Perbaikan jalan ini diinisiator Tokoh Masyarakat Alopius, bersama rekan-rekan Rt 7 dan Rt 8 dan masyarakat sekitar kawasan Aik Pelempang Jaya.

Kepada trawangnews.com, Alopius yang biasa dipanggil Alek, menyebut rencana perbaikan jalan dan selokan sebenarnya sudah diusulkan beberapa tahun yang lalu ke pihak yang berwenang, namun tak ada realisasi.

Disampaikan ke wakil rakyat pun sudah pernah dilakukan. Pertemuan demi pertemuan dengan wakil rakyat pun digelar. Terakhir, Saat reses tanggal 19 Desember 2019, disampaikan masalah tersebut. Namun belum ada titik terang.

FB IMG 1577664319864

Beruntung, kata Alopius, ada seorang pengusaha di Air Raya, yang peduli untuk beri bantuan dengan ikhlas untuk membantu perbaikan jalan dan jembatan. Dibantu pasir, batu, semen, papan dan besi.

“Alhamdulilah berkat dukungan dari pengusaha, perbaikan jalan dan selokan mulai diperbaiki. Ini tambal sulam,” kata Alopius.

Meski sudah diperbaiki, Alopius berharap wakil rakyat dapat menjembatani masyarakat komplek perumnas Desa APJ (Aik Pelempang Jaya) untuk berdialog dengan pemkab Belitung menyangkut perbaikan jalan secara keseluruhan.

“Reses dewan kita minta kontisten perjuangan aspirasi, dan jangan even reses hanya ajang hibur masyarakat,” katanya.*trawangnews.com