TANJUNGPANDAN – Ujian Negara Amatir Radio (UNAR) Computer Assisted Test (CAT) Non Reguler ke-I digelar di Green Tropical Hotel, Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Sabtu (24/1/2026).
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Pangkal Pinang, sebagai upaya meningkatkan kompetensi dan legalitas calon amatir radio di wilayah Kepulauan Bangka Belitung dan sekitarnya.
UNAR CAT Non Reguler ini memberikan kesempatan bagi peserta yang belum mengikuti ujian reguler, sekaligus mendukung peningkatan kualitas amatir radio yang profesional, beretika, dan taat regulasi.
Salah satu peserta, Farimah Fadlie, membenarkan dirinya mengikuti UNAR CAT Non Reguler ke-I yang digelar di Tanjungpandan tersebut.













