Adi Supriatna, Salah Satu dari Pemenang Pemustaka Terbaik Tahun 2022 untuk Kategori Mahasiswa

TANJUNGPANDAN: Adi Supriatna, Pemenang Pemustaka Terbaik Tahun 2022 untuk Kategori Mahasiswa, yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah, Kabupaten Belitung untuk lomba Pemustaka Terbaik Tahun 2022.

IMG-20221208-WA0104

Adi Supriatna menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya sebagai pemenang pemustaka terbaik 2022.
Tentu saja, selain Adi pemenang pemustaka terbaik untuk kategori mahasiswa juga diraih Bimma Anantha.

Adapun acara penyerahan para Pemenang Pemustaka Terbaik Tahun 2022 dilaksanakan di gedung serba guna pemkab Belitung, kemarin. Pada acara tersebut hadir sejumlah pejabat pemkab Belitung diantaranya Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie S.Sn MSi, Staf Ahli Bupati Warsito, Kadin Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Kabupaten Belitung Paryanta S.Pd, S.IP, M.Si.

Selain diumumkan pemustaka terbaik tahun 2022 untuk kategori mahasiswa, juga diumumkan pemenang pemustaka terbaik 2022 untuk berbagai kategori. Diantaranya adalah Pemenang pemustaka terbaik untuk Kategori Umum diraih Sayuti, Idwarhadi dan Ernawati.

IMG-20221208-WA0099

Berikutnya, pemenang pemustaka terbaik tahun 2022 untuk Kategori Anak Usia Dini diraih Terish Meralexia.

Selanjutnya, pemenang pemustaka terbaik tahun 2022 untuk kategori Pelajar diraih Muhammad Zidan Pratama.*