Babinsa Desa Padang, Sertu R. Hutagalung Hadiri Pembukaan Festival Rebana Padang Bersholawat Tahun 2025

Festival Rebana Padang Bersholawat 2025 diharapkan menjadi titik awal kebangkitan kegiatan seni religi di Desa Padang sekaligus menjadi daya tarik wisata religi yang baru bagi Belitung Timur

MANGGAR – Koramil 414-02/Manggar melalui Babinsa Desa Padang, Sertu R. Hutagalung, menghadiri kegiatan Pembukaan Festival Rebana Padang Bersholawat Tahun 2025 pada Jumat, 5 Desember 2025. Acara berlangsung di kawasan Agro Wisata Kulong Kero, Desa Padang, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur.

Festival ini merupakan kegiatan perdana yang digelar oleh Desa Padang dan direncanakan menjadi agenda kegiatan rutin tahunan untuk memperkuat tradisi seni islami serta mempererat silaturahmi masyarakat.

AddText 12 05 03.19.52

Pada penyelenggaraan pertama ini, sebanyak 22 grup rebana dari berbagai wilayah di Kabupaten Belitung Timur dan Belitung turut berpartisipasi. Antusiasme peserta dan masyarakat terlihat tinggi sejak awal acara, menandakan besarnya minat terhadap seni budaya rebana dan kegiatan keagamaan setempat.

Festival Rebana Padang Bersholawat 2025 diharapkan menjadi titik awal kebangkitan kegiatan seni religi di Desa Padang sekaligus menjadi daya tarik wisata religi yang baru bagi Belitung Timur.*