DENDANG: Dalam rangka mempererat sinergi dan menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan, Babinsa Desa Jangkang Koramil 414-03/Gantung, Sertu Suprapto, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama perangkat Desa Jangkang, Kamis (18/12/2025).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Jangkang, Kecamatan Dendang, Kabupaten Belitung Timur. Komsos ini dihadiri oleh Kepala Desa Jangkang, Ketua BPD, para Kepala Dusun (Kadus), serta perangkat desa lainnya.
Sertu Suprapto menjelaskan bahwa kegiatan komunikasi sosial merupakan agenda rutin Babinsa sebagai upaya menjalin silaturahmi dan memperkuat hubungan kerja sama dengan aparatur desa. Selain itu, Komsos juga bertujuan untuk menggali informasi terkait situasi dan kondisi terkini yang berkembang di tengah masyarakat.

“Melalui komunikasi yang intens dengan perangkat desa, Babinsa dapat mengetahui secara langsung dinamika yang terjadi di wilayah binaan. Hal ini penting sebagai dasar dalam pelaksanaan deteksi dini dan cegah dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujarnya.
Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara TNI dan pemerintah desa, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, kondusif, serta mampu mendukung kelancaran pembangunan desa.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau tertib, aman, dan lancar, mencerminkan solidnya sinergi antara Babinsa dan perangkat Desa Jangkang dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.












