TANJUNGPANDAN: Setelah sebelumnya mengunjungi UMKM Batik HD Noto di kecamatan sijuk, Deputi 3 KSP (Kantor Staf Presiden), mengunjungi Galery KUKM Belitung, yang beralamat di Jalan Sriwijaya Tanjungpandan, pada hari ini Kamis, 16 Juni 2022.
Saat berada di Galery KUKM, Deputi 3 KSP (Kantor Staf Presiden) diterima langsung oleh Manager Galery kukm Sulaiman Ikhsan
Didampingi Kabid KUKM Budi Swasta SiP dan konsultan PLUT serta Pengelola KEK Tanjung Kelayang Danil, Deputi 3 KSP (Kantor Staf Presiden) terdiri dari Panutan S Sulendrakusuma, Tenaga Ahli Madya KSP Wisnu Aji Nugroho , Agung Galih Satwiko – dan Tenaga Ahli Muda KSP Hafidza Dea Iftina melakukan kunjungan langsung.
Bahkan mereka pun melihat berbagai produk oleh oleh khas Belitung. Diakhir kunjungan rombongan KSP berfoto bersama di lokasi Galary KUKM Belitung.*