MANGGAR: Hari ini Minggu, 11 April 2021, digelar kongres luar biasa Askab (Asosiasi Kabupaten) PSSI (persatuan sepak bola) Beltim yang bertempat di Audotorium Zahari MZ, Manggar Kabupaten Beltim.
Berdasarkan hasil kongres luar biasa yang digelar pada hari ini, Drs. Burhanudin terpilih sebagai Ketua Umum Askab (Asosiasi Kabupaten) PSSI Beltim masa bakti 2021-2025.
Acara kegiatan kongres luar biasa Askab PSSI Beltim ini dihadiri Bupati Beltim Drs. Burhanudin, Ketua Koni Beltim Kamarudin alias Toyo dan para undangan lainnya.
Ketua Umum Koni Beltim Kamarudin alias Toyo memberikan ucapkan selamat kepada Drs. Burhanudin terpilih sebagai Ketua Umum Askab (Asosiasi Kabupaten) PSSI Beltim masa bakti 2021-2025.
“Ini adalah tanggungjawab dan amanah besar
dititipkan oleh segenap masyarakat Beltim untuk memajukan olah raga khususnya sepak bola,” katanya.
Untuk itu, kata Toyo, dirinya berharap PSSI Beltim untuk bersama sama memajukan olahraga Beltim.
Koni Beltim, kata Kamarudin, juga sudah membuat program Porkab sebagai ajang pembuktian prestasi olahraga setiap kecamatan di Beltim.
“Kegiatan multi even ini saya harap mampu menjadi target capaian prestasi di tingkat lokal sebagai batu loncatan atlit ke even yang lebih tinggi lagi. Saya juga harap nantinya juga mampu menggairahkan semangat olah raga di tengah masyarakat seluruh pelosok Belitung Timur yang kegiatan ini tidak lepas dari peran pemerintah dari mulai desa sampai dengan kecamatan,” katanya.
Perlu diketahui, kata Kamarudin, Koni Beltim pada tahun ini hanya menyelenggarakan PORKAB saja.
“Untuk kejuaraan yang sifatnya provinsi dan nasional yang menggunakan dana koni Beltim untuk saat ini tidak dapat dilaksanakan mengingat kontribusi ke daerah kita.
Karena kalau kita mengadakan
kejurprop atau kejurnas itu biayanya sangat besar sekali. Sebagai contoh kejurnas Kalpo atau Kejurprop Dramben.
Disatu sisi biaya besar juga situasi covid-19 yang sangat bahaya. Koni mencoba agar kegiatan yang dilaksanakan memiliki tolak ukur yang jelas untuk memajukan olahraga beltim,” katanya.
Sementara itu, Drs. Burhanudin yang terpilih sebagai Ketua Umum Askab (Asosiasi Kabupaten) PSSI Beltim masa bakti 2021-2025 mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan kepada dirinya.
Ia juga siap untuk memajukan olah raga di bidang sepak bola maupun seluruh olah raga yang ada lainnya di Beltim.*