Kelompok Relawan Menuju Gantung Menyerah Di Lintang

GANTUNG: Genangan air disekitar kawasan lintang membuat akses jalan dari lintang hendak menuju kawasan Gantung, Belitung Timur masih terhalang sehingga menyulitkan para donatur menuju titik bencana.

Dari pemantauan trawangnews.com pada malam ini, para warga dan kelompok Relawan harus menyerah dan berhenti di sebuah posko di kawasan desa lintang karena untuk melewati Gantung tak bisa lewat lantaran genangan air masih sekitar sepinggang orang dewasa dan tak bisa dilewati Kendaraan Sehingga barang-barang sumbangan dari masyarakat untuk masyarakat gantung tertahan sehingga dititipkan di posko.

Selanjutnya, barang itu dibawa dengan perahu karet yang menelan jarak hingga 800 meter hingga ke lokasi daerah yang tidak tergenang air di kawasan di Desa Lintang.

Selanjutnya baru barang hasil donasi dari para warga akan diteruskan lagi kepada korban bencana Banjir.

“Jadi, malam ini kami hanya bisa sampai ke posko di lintang. Karena terhalang banjir terpaksa kami titipkan di posko, nantinya tim basarnas yang akanmelanjutkan untuk dikoordinasikan lebih lanjut bantuan ini kepada pihak yang membutuhkan terutama di kawasan Gantung,” ucap Nando, tim Sekaput yang menyerahkan bantuan sembako di posko di lintang.

Menurut Nando, pihak posko yang telah standby di lokasi ini melihat genangan air agak berkurang dibandingkan dengan yang kemarin. Sebab, pada malam ini (Senin/17 Juli 2017) posisi airsepinggang. “Kemarin hampir mencapai sekitar dua meter, dengan curah hujan yang tinggi,” ucapnya. *trawangnews.com