SELATNASIK: Pasca kunjungan dinas KUMPTK Belitung ke Suak Gual beberapa waktu yang lalu, kini telah terbentuknya koperasi nelayan maju di desa suak gual tanggal 18/9/21, pukul 19.30 Wib sampai dengan selesai.
Ketua Koperasi Nelayan Maju Rozali sampaikan bahwa pihaknya telah menyusun kepengurusan baru diantara sekretaris Martandi, Bendahara Nuraini.
“Kita ucapkan terima kasih dukungan ke penyuluh perikanan Ani Saputra yang membantu pembentukan hingga dukungan pendampingan lainnya,” katanya.
Selanjutnya wakil ketua Indra dan wakil sekretaris Rumiha.
Selain kepengurusan, katanya pihaknya sudah menyiapkan berkas permohonan untuk disampaikan ke Dinas KUMPTK Belitung.
Ia berharap dinas kumptk dapat membuat akte notaris untuk kegiatan dan salah satu syaratnya sebuah koperasi.
“Sehingga dengannya koperasi ini Di suak gual dapat mengembangkan penangkapan ikan dan usaga budi daya, usaha pengolahan, usaha agen solar dan lain. Dan kampung nelayan maju dapat berkembang, ” katanya.
Untuk itu, Ia berharap penyuluh koperasi bisa membantu berkas yang kurang dan persyaratannya lainnya bila ada yang masih dilengkapi guna memenuhi syarat pembentukan koperasi.
Sebelumnya dari kementerian dari direktorat Perizinan dan kenelayanan RI yang berkunjung dan evaluasi serta monitoring kampung nelayan maju. Saat itu ditanyakan apakah koperasi sudah terbentuk atau belum.
Dari tim KKP mengharapkan kepada KUB yang tergabung dalam koperasi harus secepatnya terbentuk.
“Kita minta dinas KUMPTK Belitung segera menfasiltasinya,” Suhardi staf KKP.*