Lembaga Adat Melayu Belitung dan Dinas Lingkungan Hidup Belitung Gelar Diskusi dan Kegiatan Silatuhrami

TANJUNGPANDAN: Ketua Lembaga Adat Melayu Belitung (LAMBEL) lakukan konsolidasi dan silatuhrahmi serta diskusi bersama Kepala DLH (Dinas Lingkungan Hidup) Yasa S.P M.IL, pada Rabu, 23 Nopember 2022, yang bertempat di halaman kantor DLH Lingkungan Hidup.

Acara pertemuan singkat dan sembari minum kopi bersama serta diskusi kaitan lingkungan hidup Belitung.

Hadir dalam pertemuan adalah Kabid Penaatan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup pada Dinas Lingkungan Hidup Maruli  Sinaga MPA,  Dewi Fitriani S.Ikom (Sub Koordinator Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup) Agus Susanto S.Sos (Sub Koordinator Penegakkan Hukum Ingkungan Hidup) dan Dedi Ilamsyah S.Ikom (Tokoh Perhutanan Sosial), sekretaris LAMBEL Ismail Mihad staf DLH lainya.

Ketua LAMBEL Drs. H. Abdul Adjin sampaikan konsolidasi dan pertemuan ini dalam rangka kegiatan untuk menjalin sinergitas program Lingkungan Hidup dan menjalin kekompakan batin antara pengurus LAMBEL dan DLH Belitung sehingga terwujud kelestarian dan kearifan lokal belitung dan mendukung kegiatan pariwisata.

“Dalam pertemuan ini, semoga terjalin sinergitas kegiatan lambel dan DLH baik aspek teknis maupun finasial dan target kinerja serta program lingkungan hidup,” katanya.*