Home / Bangka Belitung / Nelayan Petaling Dapatkan Pinjaman Kredit KUR dari BNI.
IMG-20210518-WA0039

Nelayan Petaling Dapatkan Pinjaman Kredit KUR dari BNI.

Bagikan :

TANJUNGPANDAN: Herman seorang nelayan Desa Petaling, Kecamatan Selat Nasik, Kabupaten Belitung  dapatkan pinjaman kredit sebesar 55 juta dari BNI (Bank Negara Indonesia) cabang Tanjungpandan dengan program KUR (kredit usaha rakyat) bunga 6 persen, pada hari ini.

Adapun pinjaman yang didapatkan Herman untuk keperluan penambahan modal usaha penangkapan ikan seperti pembuatan alat tangkap sero.

Saat pencairan, Herman yang tergabung KUB (kelompok usaha bersama) karang petaling didampingi Penyuluh perikanan Ani Saputra SPi untuk akta kredit pencairan di Bank negara Indonesia cabang tanjungpandan.

Herman akui tanpa penyuluh perikanan tentunya nelayan kurang paham cara mendapatkan akses permodalan melalui perbankan.

Herman sangat terima kasih dengan penyuluh perikanan kecamatan selat nasik yang sudah banyak membantu dalam mengurus berkas pinjaman kredit dan pendampingan survey pinjaman kredit dengan pihak bank dan membantu mengurus NPWP perorangan juga dikantor pajak.

Sementara itu, Penyuluh perikanan Ani Saputra SPi selalu memberikan pembinaan dengan pelaku usaha penangkapan ikan tentang sosialisasi program kredit usaha rakyat.

Menurut Ani, Nelayan sekarang sudah mandiri tidak hanya mengharapkan bantuan tetapi sudah bisa untuk mengakses permodalan melalui perbankkan.*