Pesan Lembaga Adat Melayu Belitung Diacara Festival Kelurahan Kota II 2025

festival ini juga menjadi sarana penting dalam memperkuat identitas budaya dan ekonomi masyarakat Tanjungpandan

TANJUNGPANDAN – Tanjungpandan kembali berdenyut dengan semangat kebudayaan! Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Tanjungpandan (HJKT) ke-187, Festival Kelurahan Kota II Tahun 2025 resmi dibuka pada Selasa (10/6), bertempat di halaman Kantor Lurah Kota.

Acara dibuka langsung oleh Wakil Bupati Belitung, Syamsir, yang mengapresiasi antusiasme warga dalam melestarikan tradisi dan menggali potensi lokal.

Festival ini turut dihadiri para tokoh penting daerah, antara lain Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Belitung Achmad Hamzah, Camat Tanjungpandan Sanwani, Ketua LAM Kecamatan Tanjungpandan Alpian, dan Lurah Kota Delinasari, S.STP, dan dukun kota Tabrani, yang Kegiatan berlangsung hingga 13 Juni 2025 dengan rangkaian acara yang menggugah semangat budaya, ekonomi, dan kebersamaan.

Agenda Penuh Warna, Rayakan Identitas Tanjungpandan

Rangkaian kegiatan Festival Kelurahan Kota II tidak hanya meriah, tapi juga mengandung makna mendalam. Berikut sederet agenda yang menyemarakkan perayaan tahun ini:

1. Bazar UMKM
Ruang ekspresi bagi pelaku usaha lokal yang menampilkan produk unggulan khas Belitung—dari kuliner tradisional hingga kerajinan tangan.

2.  Lomba Menyanyi Lagu Belitong
Ajang pelestarian lagu-lagu daerah yang memperkuat kecintaan terhadap bahasa dan budaya setempat.

3. Fashion Show Khas Daerah
Panggung bagi generasi muda untuk memamerkan busana bermotif lokal yang dikemas secara modern dan memikat.

4. Lomba Penyajian Makan Bedulang
Tradisi makan bersama khas Belitung yang sarat nilai kekeluargaan, disajikan dengan gaya kreatif penuh estetika.

5.  Lomba Masak Masakan Tradisional
Ajang kompetisi yang menyuguhkan cita rasa autentik dan menggugah selera dari dapur warisan leluhur.

6. Jalan Sehat Bersama
Momentum membangun kesehatan dan kebersamaan warga dalam semangat gotong royong.

Wadah Ekspresi, Simbol Identitas

Ketua LAM Belitung, Achmad Hamzah, menyambut positif keberlangsungan festival ini. “Kami berharap kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menunjukkan potensi terbaiknya.

Selain itu, festival ini juga menjadi sarana penting dalam memperkuat identitas budaya dan ekonomi masyarakat Tanjungpandan,” ujarnya. *