SELATNASIK: Kepala dinas perikanan kabupaten Belitung Firdaus Zamri SPi lakukan peninjauan lapangan usaha kegiatan budidaya udang dan benih udang Vanamie “Muda Mandiri”, di kampung nelayan maju (Kalaju) di Desa Suak Gual, Kecamatan Selat Nasik, Kabupaten Belitung, baru baru ini.
Ikut mendampinginya, Riki Irwan S.St.Pi yang merupakan Kabid budidaya perikanan, serta turut hadir Penyuluh Perikanan Ani Saputra SPi.
Saat dilokasi, Firdaus langsung berkomunikasi dan tanya jawab dengan pemilik usaha budidaya ini.
Adapun budidaya dari desa Suak gual ini dikelola oleh masyarakat setempat sebagai usaha peningkatan perekonomian masyarakat nelayan.
Adapun usaha budidaya ini dikelola kelompok udang Vanamie “Muda Mandiri”, yang merupakan bagian program ketahanan pangan hewani yang berasal dari dana desa.
Ketua kelompok udang Vanamie “Muda Mandiri”, Robeto SPi sampaikan terima kasih atas kunjungan dari kadis perikanan Kabupaten Belitung yang telah meninjau usaha budidaya ini.
Menurutnya, pengelolaan Usaha budidaya udang ini sudah berlangsung selama dua bulan 11 hari dengan ukuran sekarang benih dari udang tersebut rata-rata 5-7 cm.*