SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan Sambut Siswa Baru Tahun Pelajaran 2024-2025

Tahun ini, SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan berhasil menerima sebanyak 115 siswa baru dengan rincian 39 siswa untuk jurusan Akuntansi, 39 siswa untuk jurusan Pemasaran, dan 37 siswa untuk jurusan Desain Komunikasi Visual. Mereka telah aktif mengikuti proses pembelajaran di sekolah ini.

TANJUNGPANDAN: Hari ini, Senin 27 Juli 2024 SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan menggelar acara penyerahan komitmen janji bagi siswa baru tahun ajaran 2024-2025 yang telah mendaftar pada gelombang pertama dan kedua.

Acara berlangsung di Gedung SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan dan dihadiri oleh kepala sekolah, Wakil Kepala Sekolah, serta beberapa pihak terkait.

Kepala Sekolah SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan, Samad S.M menyatakan komitmen sekolah dalam memberikan pelayanan terbaik bagi siswa baru. “Kami memberikan janji kepada peserta didik dari gelombang pertama untuk bebas biaya pendaftaran dan mendapatkan hadiah tas. Sedangkan untuk gelombang kedua, biaya pendaftaran dipotong 50 persen dan mereka menerima buku dan alat tulis,” ujar Samad.

IMG 20240722 WA0014

Tahun ini, SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan berhasil menerima sebanyak 115 siswa baru dengan rincian 39 siswa untuk jurusan Akuntansi, 39 siswa untuk jurusan Pemasaran, dan 37 siswa untuk jurusan Desain Komunikasi Visual. Mereka telah aktif mengikuti proses pembelajaran di sekolah ini.

Samad juga menekankan bahwa SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan selalu mengutamakan mutu pendidikan yang berbasis kearifan lokal serta mempersiapkan siswa untuk memasuki dunia kerja. “Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami dan kami akan terus berupaya memberikan pendidikan berkualitas sesuai dengan budaya lokal serta mempersiapkan siswa untuk bekerja mandiri atau bergabung dengan lembaga lainnya,” tambahnya.

Acara penyerahan ini menjadi bukti nyata dari komitmen SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi para siswa baru serta persiapan mereka menghadapi tantangan di masa depan.*