TANJUNGPANDAN – Semangat loyalitas tanpa batas kembali digaungkan komunitas suporter Persib Bandung di Pulau Belitung, Viking Belitong, saat merayakan hari jadinya yang ke-11. Bertempat di Lixeria Cafe Tanjungpandan, Jumat malam (19/12/2025), perayaan berlangsung hangat, penuh kebersamaan, dan sarat makna solidaritas antaranggota.
Mengusung tema “Loyalitas Tanpa Batas”, Viking Belitong menegaskan komitmennya untuk terus mendukung Maung Bandung dengan cara-cara positif, kreatif, dan bermartabat, sekaligus menjadi contoh suporter dewasa di Negeri Laskar Pelangi.
Ketua Viking Belitong, Aciw Setiawan, menyampaikan bahwa perjalanan 11 tahun bukanlah waktu yang singkat. Berbagai dinamika telah dilalui, namun semangat kebersamaan tetap menjadi fondasi utama komunitas.
“Kami berkomitmen terus mendukung Persib secara positif dan menjadi suporter yang dewasa, baik di dalam maupun di luar stadion,” ujarnya. dalam keterangan tertulis disampaikan ke media.
Sementara itu, Pembina sekaligus Pendiri Viking Belitong, Kang Haji Agus, menegaskan bahwa komunitas ini kini telah tumbuh menjadi keluarga besar. Berpegang pada nilai Silih Asah, Silih Asih, dan Silih Asuh, ia berharap seluruh anggota tetap solid dan mampu memberi teladan positif di tengah masyarakat.
“Viking Belitong bukan hanya tentang mendukung klub, tapi juga membangun karakter dan persaudaraan,” tuturnya.
Ucapan dan dukungan juga datang dari pusat. Ketua Umum Viking Persib Club, Tobias Ginanjar, berpesan agar Viking Belitong terus menjaga kekompakan serta nama baik organisasi.
“Teruslah solid dan junjung tinggi marwah Viking di mana pun berada,” pesannya.
Hal senada disampaikan Penasehat Viking Belitong, H. Izar Abdullah, yang berharap seluruh pencapaian positif selama 11 tahun terakhir dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan di masa mendatang.
“Usia 11 tahun ini menjadi momentum untuk semakin matang dan bermanfaat,” ujarnya.
Perayaan ulang tahun kali ini terasa semakin istimewa karena melibatkan berbagai mitra usaha lokal milik anggota Viking Belitong. Ketua Panitia, Herdi Ardiansyah, menyebutkan dukungan datang dari BBMS Collections, Tahu Teh Ika, Jawara Tempe, D’Cteteh, Ayam Potong Kak Nur, RM Sari Rasa, hingga Putra Mandiri.
“Ini membuktikan bahwa Viking Belitong tidak hanya bicara sepak bola, tetapi juga berkontribusi nyata dalam memperkuat jejaring sosial dan ekonomi lokal di Belitung,” pungkas Herdi.
Di usia ke-11, Viking Belitong menegaskan satu tekad: setia mendukung Persib Bandung, menjaga persaudaraan, dan terus memberi dampak positif bagi masyarakat. Loyalitas tanpa batas, dari Belitung untuk Maung Bandung.*


















