Wabup Belitung Beri Materi Motivasi Pelatihan bagi UMKM Belitung

TANJUNGPANDAN: Hari ini Jumat, 8 Oktober 2021, digelar pelatihan dana dak non fisik tahun anggaran 2021 bagi koperasi dan UMKM Belitung pada hari ini yang bertempat di Gedung PLUT Eks Pasar Inpres Kampung Parit).

Acara kegiatan dihadiri
Wabup (Wakil Bupati) Belitung Isyak Meirobie S.Sn MSi, Kadin Dinas KUMPTK yang diwakili Kabid KUMKM Budi Swasta SIP beserta Kasi dan jajaran staf, konsultan PLUT di lingkungan Dinas KUMPTK, Belitung.

IMG 20211008 WA0002

Pada acara ini Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie S.Sn MSi, memberikan materi motivasi bagi 30 UMKM peserta pelatihan kewirausahaan UMKM angkatan V tahun 2021.

Adapun materi yang disampaikan Wabup Belitung Isyak Meirobie S.Sn MSI berupa “kolaborasi digital pemimpin daerah dengan pewirausaha mikro di kabupaten Belitung”.*