Zainul Munasichin, Anggota Komisi IX DPR RI Dorong Warga Belitung Manfaatkan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Program CKG ini benar-benar gratis. Tujuannya agar kita tahu kondisi tubuh kita yang sesungguhnya. Mumpung gratis, manfaatkan. Karena kalau program ini sudah berakhir, biaya cek kesehatan bisa mencapai jutaan rupiah,” katanya

SIJUK: Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Zainul Munasichin, M.A, mengajak masyarakat Belitung untuk aktif mengikuti Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) serta memanfaatkan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto.

Dalam kegiatan sosialisasi Germas yang berlangsung di di Pondok Pesantren Daarul Arofah Desa Keciput, Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada Minggu 9 Nopember 2025, Zainul hadir Analis Kebijakan Ahli Muda Kemenkes RI Dr. Ns. Penta Sukmawati, S.Kep, MARS., M.Han, serta perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung, Sri Agustini, S.IP, yang saat ini menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung.

“Hari ini Bapak-Ibu akan mendapatkan materi tentang Gerakan Masyarakat Sehat dari Kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan. Tolong disimak dengan baik agar kita tahu apa yang sedang dilakukan pemerintah terkait program-program kesehatan,” ujar Zainul.

Politisi PKB ini juga menyoroti salah satu program prioritas pemerintahan Presiden Prabowo, yaitu Pemeriksaan Kesehatan Gratis (CKG), yang menurutnya merupakan langkah konkret pemerintah dalam memastikan kesehatan masyarakat tetap terpantau.

AddText 11 10 04.55.45
Sosialisasi Germas yang berlangsung di di Pondok Pesantren Daarul Arofah Desa Keciput, Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, pada Minggu 9 Nopember 2025

“Program CKG ini benar-benar gratis. Tujuannya agar kita tahu kondisi tubuh kita yang sesungguhnya. Mumpung gratis, manfaatkan. Karena kalau program ini sudah berakhir, biaya cek kesehatan bisa mencapai jutaan rupiah,” katanya.

 

Zainul menekankan bahwa masyarakat tidak boleh menyepelekan gejala-gejala kesehatan dan penting untuk berkonsultasi langsung dengan tenaga medis.

“Kita tidak boleh menjadi dokter bagi diri sendiri. Misalnya sering pusing, jangan dibiarkan. Harus periksa ke dokter supaya tahu penyebabnya secara pasti,” tambahnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya pola hidup sehat sebagai bagian dari upaya pencegahan penyakit.

“Ada pepatah mengatakan, mencegah lebih baik daripada mengobati. Germas ini bagian dari upaya pencegahan supaya kita tidak harus sampai ke rumah sakit,” ucap Zainul.

Menutup kegiatan, Zainul berharap seluruh masyarakat Belitung senantiasa diberikan kesehatan dan umur panjang.

“Doa saya untuk seluruh warga Belitung, semoga semuanya sehat walafiat dan panjang umur,” pungkasnya.*