TANJUNGPANDAN: Kanwil Kemenag Propinsi Kepulauan Bangka Belitung Dr H Muhammad Ridwan MM memberikan sambutan pengarahan kepada peserta rapat Dai Bina Ummat baik Belitung dan Belitung Timur, yang bertempat di Kantor UPTD Cabdin PUPR Provinsi Bangka Belitung di Tanjungpandan.
Adapun pertemuan ini adalah untuk menindaklanjuti pertemuan da’i Bina Ummat dengan gubernur Babel terkait adanya beberapa kendala teknis yang dapat menghambat proses pencairan anggaran bantuan keuangan/insentif para Da’i Bina Umat tahun anggaran 2020 khususnya wilayah Kabupaten Belitung dan Belitung Timur.
Hadir pada acara tersebut diantaranya Kepala Biro Kesra Prop Kep Babel H Saimin. Kepala Kemenag Kab Belitung Drs H Masdar Nawawi, Kasubag TU Beltim H Isral S.HI. Kabag Kesra Pemda Belitung Drs Fari dan Plt Kabag Kesra Beltim Fajarianto S.Ag staf husus Gubernur Ir Faisal Y Madani. *