TANJUNGPANDAN: Forum Mantan pegawai Kesehatan Belitong mengadakan kegiatan silaturahmi di Rumah Makan Mak Weng Tanjungpendam, Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Minggu, 26 Mei 2024. Acara ini dihadiri oleh sejumlah mantan pegawai Kesehatan Kabupaten Belitung dan Mantan yang pernah Bertugas di Dinas Kesehatan.
Acara silaturahmi ini diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Ketua Forum Mantan pegawai Kesehatan Belitong, Agus Sulistiadi. Setelah itu, tausyiah disampaikan oleh Ust. Erwin dan diakhiri dengan acara makan bersama.
Para peserta yang hadir antara lain Nuran Kamsah, mantan pegawai senior di Dinas Kesehatan Kabupaten Belitung (red: DKR), dr. Suhandri Sp.OG mantan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten; Hadin, mantan Kepala Dinas Kesehatan Beltim; Mantan Kadin Kesehatan Wiryati Husin, Bidan Suharlina; Rusdin Morud, mantan Plt Direktur RSUD Belitung; dan Mantan Perawat Suzana, Mantan pegaawai Dinas Kesehatan krisma Rudiana. Selain itu, Mantan pegawai Kesehatan kabupaten Belitung Sabriansyah turut hadir pula beberapa mantan pegawai Dinas Kesehatan dan Puskesmas lainnya yang tidak dapat disebutkan satu per satu.
Dalam sambutannya, Agus Sulistiadi menyatakan bahwa silaturahmi ini merupakan wadah bagi para pensiunan mantan pegawai dinas kesehatan di Belitung untuk tetap menjalin hubungan baik dan berbagi pengalaman.
“Saat ini, anggotanya baru sebanyak 38 orang yang hadir di acara ini. Mungkin banyak yang belum tahu, forum ini sudah berdiri lebih dari setahun. Jadi, kami persilakan kalau ada yang mau bergabung,” ujar Agus.
Agus juga menambahkan bahwa forum ini akan mengadakan pertemuan setiap tiga bulan dengan lokasi yang ditentukan secara bersama-sama. Dengan adanya pertemuan rutin ini, diharapkan dapat memperkuat ikatan kebersamaan dan memberikan manfaat bagi seluruh anggota.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para peserta yang hadir. Mereka mengapresiasi upaya forum dalam menjembatani komunikasi dan silaturahmi di antara para mantan pegawai dinas kesehatan. “Acara ini sangat bermanfaat, selain untuk bertemu dengan teman-teman lama, juga untuk saling berbagi informasi dan pengalaman,” kata salah satu peserta, dr. H. Suhandri Sp.OG
Adapun Silaturahmi ini menjadi bukti bahwa meski sudah pensiun, semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama masih tetap terjaga di antara para mantan pegawai dinas kesehatan di Belitung. Forum Mantan Kesehatan Belitong diharapkan dapat terus berperan aktif dalam menjaga hubungan baik dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.*