Hari Pertama Masuk Kerja Usai Idul Fitri, Kemenag Gelar Apel

TANJUNGPANDAN: Hari pertama masuk kerja, kemenag (Kementerian Agama) Kabupaten Belitung gelar apel dan silatuhrahmi dengan pegawai di lingkungan Kemenag Belitung yang bertempat di Halaman Kantor kemenag kab. belitung, pada hari Senin 9 Mei 2022.

IMG_20220509_215433

Adapun Kakan Kemenag Drs. H. Masdar Nawawi yang langsung memimpin apel ASN, yang diawali dengan pembacaan 5 Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama oleh Jamalia Nurmalayahati, SE diikuti seluruh peserta apel, hadir juga Kasubag TU Taba S.Pdi , Kasi Bimas Islam Ahmad Tibroni S.HI, Kasi Pendd Madrasah Drs H Huziadi, Kasi Pakis Drs Yohandi. M,Si, Kasi PHU H. Suyanto. S.Ag, Kasi Pendd Diniyah dan Pontren Marlina S.HI, Penyelenggara Zakat & Wakaf Marwandi, SH. dan Pengawas Dra Susinawati, serta seluruh pegawai di lingkungan di kemenag Belitung.

Dalam sambutan kegiatan apel pagi, Masdar menyampaikan kepada seluruh ASN usai lebaran dan cuti bersama agar tetap kembali fokus untuk bekerja sesuai dengan tupoksi masing masing seksi, sekarang kita sudah berada di bulan Mei agar daya serapan anggaran sesui dengan target yang sudh di tentukan, pintanya.

IMG_20220509_214813

Usai upacara dilakukan silatuhrahmi dan bersalaman antar seluruh pegawai di lingkungan kemenag Belitung. Mereka pun saling mengucapkan minal Aidin Walfa Izin, (mohon maaf lahir dan batin). Setelah bersalaman Kepala Kemenag Belitung memimpin inspeksi ASN ke lingkungan MTsN 1 Belitung, MAN 1 Belitung, KUA Tanjungpandan dan KUA Sijuk.