TANJUNGPANDAN: Peringatan HUT (Hari Ulang Tahun) Kemerdekaan RI ke 76, menjadi momentum untuk mengenang peristiwa bersejarah bagi bangsa Indonesia
Sebagai warga negara, tentunya berbagai cara untuk meneruskan cita cita Perjuangan tersebut.
Tak terkecuali, LAMBEL (Lembaga Adat Melayu Belitung) sebagai organisasi sosial yang membidangi adat, Budaya, kearifan lokal dan pelestarian LH (lingkungan hidup) yang memiliki harapan tersendiri terhadap hari ulang tahun Kemerdekaan RI ke 76.
Ketua LAMBEL Drs. Abdul Hadi Adjin ucapkan selamat HUT Kemerdekaan RI ke-76, semoga negara dan masyarakat serta
pemerintah tetap konsisten melaksanakan cita-cita dan tujuan Negara RI sebagaimana tercantum dalam Pembukaan UUD 1945.
Khusus untuk pemerintah Kabupaten Belitung dan masyarakat, Hadi ajak tingkatkan rasa syukur kita kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat dan karunia-Nya yang telah diberikan kepada pulau Belitong yang memiliki kekayaan alam berupa darat dan laut yang indah unik serta kaya.
“Sebagai tanda syukurnya adalah kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya sesuai dengan aturan perundangan yang berlaku agar alam belitong tetap lestari indah dan kaya untuk dapat dimanfaatkan anak cucu yang akan datang. Tidak lupa juga untuk bersama sama melestarikan adat, budaya, kearifan lokal dan lingkungan Hidup,” katanya.*TIM