HUT SMANDA ke-33 dan Inagurasi KSRG: Langkah Maju SMA Negeri 2 Tanjungpandan sebagai Sekolah Rujukan Google

Melalui inagurasi ini, SMA Negeri 2 Tanjungpandan diharapkan dapat menjadi pelopor dalam penerapan teknologi pendidikan di wilayah Kepulauan Bangka Belitung

TANJUNGPANDAN: SMA Negeri 2 Tanjungpandan, Belitung, memperingati hari ulang tahunnya yang ke-33 dengan perayaan meriah dan bersejarah pada Kamis, 30 Mei 2024.

Pada kesempatan yang sama, sekolah ini juga menggelar inagurasi sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG), sebuah pencapaian penting dalam perjalanan menjadi sekolah berbasis teknologi digital.

Acara ini dihadir Pj. Bupati Belitung Yuspian S.Sos, MSi, kepala dinas pendidikan provinsi Babel Ervawi, S.Pd., M.Pd., M.M, Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Babel Ir. Guritno Wahyu Wijarnako ME, Analis Perencana, evaluasi dan Pelaporan pada Bappeda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Hafniliana, S.Pd, M.A, Kepala Cabang Dinas Wilayah V Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Adi Zahriadi MSi, Sub koordinator perencanaan dinas pendidikan Provinsi Babel Fensy renfinasari S.TP.M.Si,,Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Belitung Beltim, perwakilan Google Indonesia Azis BH SC.

Turut hadir pula para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, kepala sekolah SMA Negeri 2 Tanjungpandan Sudiyono SPd, guru bersertifikat Google (sertifikat L1), Ketua komite sekolah Tirta Saputra, perwakilan orang tua, dan perwakilan siswa.

IMG 20240530 112916
SMA Negeri 2 Tanjungpandan, Belitung, memperingati hari ulang tahunnya yang ke-33 dengan perayaan meriah dan bersejarah pada Kamis, 30 Mei 2024.

Acara dimulai dengan Tari Selamat Datang yang disusul oleh menyanyikan lagu Indonesia Raya, Tilawah Al-Qur’an, serta berbagai sambutan diantaranya diberikan oleh Pj Bupati Belitung,Kepala Cabang Dinas Wilayah V Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Adi Zahriadi MSi, Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Tanjungpandan, Sudiyono S.Pd.,

Dan salah satu momen puncak acara adalah pemutaran video profil SMA Negeri 2 Tanjungpandan dan parade siswa yang menampilkan berbagai prestasi sekolah.
Kemudian, penghargaan diberikan kepada para guru bersertifikat Google (L1) dan berbagai individu yang berkontribusi dalam memajukan sekolah.

Inagurasi sebagai KSRG menandai langkah besar SMA Negeri 2 Tanjungpandan menuju digitalisasi pendidikan. Google Indonesia melalui Country Lead Google for Education, secara resmi menyerahkan plakat dan memberikan sambutan yang menginspirasi.
Acara ini juga menampilkan berbagai penampilan kreatif dari siswa, seperti tari kreasi, medley nusantara, teater, dan penampilan siswa SLB.

Tidak hanya itu, guru dan siswa berbagi praktik baik terkait penerapan aplikasi Google for Education, menunjukkan betapa teknologi dapat meningkatkan proses belajar mengajar. Acara ditutup dengan penampilan tari mira-mira pinang dan peninjauan stand gelar karya serta kelas Google.

Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Belitung, Yuspian S.Sos, menyampaikan selamat ulang tahun SMA Negeri 2 Tanjungpandan dan selamat atas pencapaiannya ini sekolah kandidat rujukan google.

“Semoga SMA Negeri 2 menjadi pionir dan salah satu kebanggaan Kabupaten Belitung maupun Bangka Belitung sebagai sekolah berbasis teknologi digital,” ujarnya.

Yuspian juga berharap agar seluruh pelajar di Belitung dapat memanfaatkan informasi berbasis digital melalui Google untuk mendukung kegiatan pembelajaran di sekolah.
“Melalui inagurasi ini, SMA Negeri 2 Tanjungpandan diharapkan dapat menjadi pelopor dalam penerapan teknologi pendidikan di wilayah Kepulauan Bangka Belitung ” katanya.”

Selain itu, Yuspian mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Bangka Belitung yang telah memberikan dukungan penuh terhadap perkembangan pendidikan di Kabupaten Belitung, khususnya dalam pengembangan sekolah SMA/SMK.
Sementara itu, Kepala Cabang V Dinas Pendidikan Provinsi Bangka Belitung, Adi Zahriadi MSi, turut menyampaikan ucapan selamat atas ulang tahun ke-33 SMA Negeri 2 Tanjungpandan.

Ia menambahkan, “SMA Negeri 2 Tanjungpandan telah ditetapkan sebagai salah satu kandidat rujukan tahapan 2 yang pertama di Sumatera dan yang kedua secara nasional. Selamat dan perlu kita dukung, karena Google banyak sekali fitur yang mendukung kegiatan pembelajaran di sekolah-sekolah. Dan SMA ini sebagai penggerak informasi digital.”

Adi juga mengapresiasi Google yang telah menetapkan SMA Negeri 2 Tanjungpandan sebagai penggerak dalam mendukung digitalisasi pendidikan.

Ia menyatakan bahwa pihaknya akan membangun dua lokal baru dengan anggaran APBD provinsi yang disesuaikan dengan kebutuhan Google. “Logo Google akan ada dan isinya merupakan fitur. Sehingga bila masuk ke ruangan ini, betul-betul Google. Ini dapat dimanfaatkan para guru dan sekolah-sekolah lainnya,” jelasnya.

Kepala SMA Negeri 2 Tanjungpandan, Sudiyono SPd, menyampaikan rasa syukur dan harapannya agar SMA ini semakin berkah dan mampu memenuhi keinginan untuk memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Belitung.

IMG 20240530 113208
SMA Negeri 2 Tanjungpandan, Belitung, memperingati hari ulang tahunnya yang ke-33 diisi dengan berbagai kegiatan

“SMA Negeri 2 telah ditetapkan sebagai sekolah kandidat rujukan Google. Kami berkomitmen untuk merealisasikan hal tersebut dan mohon dukungan dari pemerintah provinsi dan kabupaten dalam mendukung kegiatan pembelajaran melalui program ini,” katanya.
Perayaan HUT SMA Negeri 2 Tanjungpandan dan inagurasi sebagai KSRG ini menandai langkah maju sekolah dalam menyongsong era digitalisasi pendidikan, membawa harapan baru bagi dunia pendidikan di Belitung dan sekitarnya.

Adapun rangkaian HUT Negeri 2 Tanjung Pancian ke 33 juga disi kegiatan Berbagi Praktik Baik dalam Program KSRG merupakan rangkaian dari Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) SMA Negeri 2 Tanjung Pandan ke 33 dan Kegiatan INAGURASI/Lounching Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG) dan Gelar Karya P5 kelas X Tahun Pelajaran 2023/2024, serta diisi kegiatan donor darah.*