TANJUNGPANDAN: Kemenkeu Satu Pulau Belitung yaitu Kantor Pelayanan Pajak Tanjungpandan, Kantor Bea Cukai Tanjungpandan, dan Kantor Pelayanan dan Perbendaharaan Negara kembali menggelar kegiatan Bussines Development Services bertajuk “Create Your Bussines and Go Beyond”, yang bertempat di Aula Kantor Pelayanan Pajak Tanjungpandan, 29 Agustus 2023.
Adapun kegiatan ini diikuti puluhan UMKM perwakilan Pulau Belitung dan dihadiri Budi Swasta mewakili Kepala Dinas KUKMPTK kabupaten Belitung, dengan tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas hasil produksi dan memperluas potensi pemasaran para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Acara ini diawali dengan Sambutan Isnu Irwantoro Selaku Kepala Kantor Bea Cukai Tanjungpandan yang juga mewakili Kemenkeu Satu Pulau Belitung, dilanjutkan dengan beberapa materi terkait Produk UMKM untuk Ekspor, Syarat Ekspor, Peran Bea Cukai untuk UMKM, dan Kisah Sukses UMKM
Pada acara ini, beberapa narasumber dalam kegiatan tersebut Fita Elyana perwakilan dari Bidang KUKM Dinas KUKMPTK Kabupaten Belitung, Novita dari Bidang Perdagangan Dinas KUKMPTK kabupaten Belitung, Isnu Irwantoro selaku Kepala Kantor Bea Cukai Tanjungpandan, Nurul Zuryati dari Bepulin Belitung.
Kepala Kantor Bea Cukai Tanjungpandan yang juga mewakili Kemenkeu Satu Pulau Belitung Isnu Irwantoro sampaikan bahwa pemberdayaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu komitmen Pemerintah yang merupakan sebagai salah satu motor penggerak pertumbuhan ekonomi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang tentunya memiliki peran penting bagi pemulihan ekonomi Indonesia.
“Harapan kita, semakin banyak pelaku UMKM yang teredukasi berbagai kemudahan yang diberikan pemerintah, sehingga ke depannya dapat mendorong UMKM untuk siap bersaing di pasar internasional,” katanya.*