SIJUK: KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Belitung melakukan Pelantikan sebanyak 25 anggota PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) Kabupaten Belitung untuk Pemilihan Umum Tahun 2024 dan bimbingan teknis (Bimtek), yang bertempat di Swisbel Tanjungbinga, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, pada hari ini, Rabu, 4 Januari 2022.
Acara diawali pembacaan Surat Keputusan Ketua KPU Kabupaten Belitung, Pengambilan Sumpah oleh Ketua KPU Kabupaten Belitung, Penandatangan Berita Acara Pengambilan Sumpah/Janji, pembacaan fakta integritas, sambutan Ketua KPU Belitung, sambutan Bupati Belitung.
Adapun Pelantikan 25 PPK ini resmi dilakukan Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan SH yang disaksikan Ketua KPU Provinsi Bangka Belitung Davitri, Bupati Belitung H. Sahani Saleh S.Sos, Ketua DPRD Belitung Ansori, Pasi Intel Kodim 0414 Belitung, Kasi intel Kejaksaan Negeri Belitung Anggoro SH, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Belitung Fedi Molanda, Ketua Pengadilan Negeri atau mewakili, Perwakilan Danlanud Tanjungpandan Letda Sus Achmad Subrojo , Kepala Badan BKPSDM Kabupaten Belitung KA Azami, anggota KPU Kabupaten Belitung Rezeki Aris Munazar (Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu), Herry Nurjaya (Divisi Hukum dan Pengawasan) M Fauzi (Divisi Data dan Perencanan) dan Abdul Gofur (Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan SDM), Sekretaris KPU Kabupaten Belitung Andesia, Bawaslu Kabupaten Belitung Chairul Fakar, Kepala Satpol PP Kabupaten Belitung Hendri S., Camat Tanjungpandan Sanwani SH, Camat Membalong Indrawansyah, Camat Badau Sastra Yuni Ardi, Camat Sijuk Febriansyah.
Anggota KPU Kabupaten Belitung Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan SDM Abdul Ghopur ungkapkan bahwa 25 anggota yang dilantik ini sebanyak lima orang anggota PPK setiap kecamatan dengan lima wilayah kecamatan di Kabupaten Belitung sehingga jumlah keseluruhanya adalah sebanyak 25 orang anggota PPK.
Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan SH mengucapkan terima kasih kepada bupati Belitung maupun kepada Instansi BKPSDM (Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia) Belitung yang mendukung bantuan fasilitasi saat acara kegiatan seleksi para anggota PPK hingga berjalan lancar dan sampai kini para anggota PPK telah dilantik.
“Selamat kepada anggota PPK yang baru dilantik, semoga dapat melaksanakan tugas dan kewenangan sesuai dengan dasar pijakan berdasarkan fakta integritas yang telah dibacakan pada saat acara pelantikan serta dapat memahami peraturan komisi pemilihan umum,” katanya.
Ia berharap anggota PPK segera berkoordinasi dengan kecamatan guna penyiapan sekretariat dan hal-hal yang berkaitan kegiatan penyelenggaraan pemilu 2024.
“Saya harapkan juga PPK selalu berkoordinasi dengan sekretariat KPU kabupaten Belitung, agar sinergi dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya apa-apa yang harus dilaksanakan sebagai anggota PPK,” katanya.
Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Bangka Belitung Davitri juga menegaskan kepada anggota PKK kecamatan se Belitung yang telah dilantik ini tentunya dapat memahami dan mengerti terhadap komitmen anggota PPK yang harus dilaksanakan sesuai fakta integritas, dan selalu memegang teguh sikap adil, jujur, transparan sebagai bagian dari penyelenggara pemilu di tahun 2024.
Sementara itu, Bupati Belitung H. Sahani Saleh S.Sos, dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada anggota PPK yang telah dilantik. Ia ungkapkan bahwa anggota PPK merupakan salah satu perangkat KPU tingkat kecamatan hendaknya dapat melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai anggota PPK
“Kita harapkan semoga anggota PPK mampu menjaga integritas sehingga menghasilkan pemilu jujur dan adil,” katanya.
Berikut ini Daftar 25 Anggota PPK se-Belitung yang dilantik KPU Belitung pada hari ini Rabu, 4 Januari 2022 yang bertempat di Swisbel Sijuk.
KECAMATAN TANJUNGPANDAN
1. WAHYUDI CANDRA
2. JENY PURWANTI
3. IVAN REIFALDI
4. MULIADI
5. MOHAMMAD ANSYAR HAMRUDDIN
KECAMATAN SIJUK
1. EDDY PARYANTO
2. AGUS KURNIAWAN
3. FARYADI
4. ABDI KHOLIS
5. SANUSI
KECAMATAN BADAU
1. WIDYAWATI
2. JULIANTO
3.. MURSITA
4. ASNIATI
5. SARTIKA
KECAMATAN MEMBALONG
1. ARDIAZ JUNIKA RAFIYAND
2. HERIANSYAH
3. INDRA PRATAMA
4. WANDY
5. .BENNY STIADI
KECAMATAN SELAT NASIK
1 RAMLI
2. SARMAN
3. .EGI ISWANDI
4. HAFIZH AZHAR
5. VERAWATI
Adapun selain pelantikan anggota PPK se Kabupaten Belitung, pada Rabu sore, 4 Januari 2022, akan digelar bimtek yang akan digelar sehari yang dikuti oleh 25 anggota PPK yang sudah dilantik.*