PMI Belitung Lakukan Penyemprotan Disinfektan di SMANDA Tanjungpandan

TANJUNGPANDAN: Kepala SMANDA (SMA Negeri 2) Tanjungpandan Hermiadi,M.Pd memimpin langsung jalannya penyemprotan Disinfektan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Belitung di dalam area Gedung SMA Negeri 2 Tanjungpandan, pada Selasa 31 Maret 2020.

Perwakilan PMI Kabupaten Belitung Mustafa ungkap pihaknya siap mendukung gerakan pencegahan penyebaran Covid-19 dengan penyemprotan Disinfektan, bila diminta maupun tidak oleh Instansi atau Dinas yang ada di Kabupaten Belitung.

IMG 20200331 WA0006
Adapun penyemprotan disinfektan tersebut aman bagi manusia. Cairan yang disemprotkan merupakan Disinfektan Virkon S dengan takaran 1 Sendok Takar untuk campuran 2 liter air bersih.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 2 Tanjungpandan Hermiadi,M.Pd. ungkap bahwa atas nama Pimpinan SMA Negeri 2 Tanjungpandan ucapkan terima kasih atas kepedulian Palang Merah Indonesia Kabupaten Belitung telah ikut mencegah penyebaran Covid19 dengan penyemprotan Disenfektan .
”Semoga Allah SWT meridhoi segaya upaya yang telah kita lakukan,” kata Hermiadi*