TANJUNGPANDAN: Saat-saat bulan ramadhan, warkop di Belitung tidak seperti biasanya. Ada yang buka pagi hingga menjelang hingga sore hari. Namun ada juga Warkop (warung kopi) yang buka sesudah magrib. Bahkan, ada juga yang buka dari pagi hingga Saur.
Warkop berandun yang berada di Jalan Hayati Mahim misalnya. Warkop ini membuka usahanya sebelum magrib hingga malam hari. Beraneka ragam minuman dan makanan yang disajikan. “Sekarang dengan bulan ramadhan kita buka warung dari pukul 05.00 sore sampai malam,” ucap pemilik Berandun Kopi, Triska
Bahkan kata Triska, ada warga yang mampir ke sini sesekali untuk berbuka bersama.”Mereka sudah janjian, lalu mereka buka bersama ditempat Warkop ini,” ujarnya.
Lain di Warkop Berandun Kopi, lain lagi di warung kopi lainnya di seputar kawasan Tanjungpandan. Seperti dituturkan Dian yang kerap mampir di beberapa Warung Kopi di kawasan seputar Tanjung Pandan. “Saya sempat mampir di konji ada yang buka sesudah magrib dan ada yang buka hingga Saur,” ungkap Dian.
Memang saja, dalam bulan puasa, sesuai dengan ketentuan, berbagai warung makanan dan minuman yang membuka pada pagi hari diharuskan menggunakan penutup dengan spanduk, dan alat penutup ruangan pada warung makan dan minuman tersebut. Dan Penutup ruangan itu baru dibuka pada malam harinya usai buka puasa sesudah magrib.*trawangnews.com










