Uji PCR ke 4 & 5, Pasien 440 Covid-19, Dinyatakan Negatif dan Sembuh

TANJUNGPANDAN: Pasien positif Covid 19 ke 3 di kabupaten Belitung, yakni pasien 440 dengan dua spesimen swab tenggorokan ke 4 ( empat) dan 5 (kelima) melalui uji PCR (polymerase chain reaction) , yang dikirim tanggal 27 April 2020, dinyatakan negatif.

Dengan demikian pasien 440 menjadi pasien ke 3 sembuh dari covid-19 di Belitung dan ke 4 (empat) pasien positif sembuh di Babel.

Hal itu disampaikan Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Kabupaten Belitung, yang juga Bupati Belitung, H. Sahani Saleh dalam press release, Jumat (1/5/2020).

Bupati Belitung akrab disapa Sanem ini sebut hasil pemeriksaan uji PCR 30 (tiga puluh) tabung spesimen dikirim ke Puslitbangkes Biomedis dan Tehnologi Kesehatan Dasar Kementerian Kesehatan RI, didapatkan hasilnya keseluruhan negatif.

Sanem sebut pasien 440 menjadi pasien ke 3 yang sembuh dari covid-19 dikabupaten Belitung, dan pasien keempat positif yang sembuh di provinsi Babel.

Adapun riwayat pasien 440, pasien 440 merupakan hasil tracking dari pasien 34. Dan dilakukan rapit test tanggal 1 April 2020 hasil negatif. Selanjutnya test kedua tanggal 11 April hasilnya reaktif. Lalu dilakukan swab tenggorokan tanggal 16 April 2020 diumumkan pasien positif covid-19 ke 3 di Belitung dan ke 4 di Babel.

Namun pada test dengan dua spesimen swab tenggorokan ke empat dan kelima uji PCR, pasien 440 dinyatakan negatif. *