Yuk Ramaikan Jalan Sehat PBB Mantapbb, Bakal Digelar pada 4 Februari 2024

Pendaftaran untuk acara ini telah dibuka sejak 13 Januari 2024, di kantor DPC (Dewan Pimpinan Cabang) PBB (Partai Bulan Bintang) Kabupaten Belitung dan DPC PBB Kabupaten Belitung Timur.

TANJUNGPANDAN: TRAWANGNEWS.COM: Suasana ceria akan memenuhi Tanjungpandan pada 4 Februari 2024, dengan diadakannya Jalan Sehat PBB Mantapbb.

Pendaftaran untuk acara ini telah dibuka sejak 13 Januari 2024, di kantor DPC (Dewan Pimpinan Cabang) PBB (Partai Bulan Bintang) Kabupaten Belitung dan DPC PBB Kabupaten Belitung Timur.

Para peserta yang mendaftar sebagai 1302 pendaftar pertama di setiap DPC akan mendapatkan jersey dan kaos menarik sebagai apresiasi. Tidak hanya itu, hadiah spesial menanti peserta, termasuk 2 motor untuk peserta dari Belitung dan Belitung Timur.

Bukan hanya hadiah utama yang menarik perhatian, acara ini juga menawarkan 13 hadiah pendukung, 13 hadiah hiburan, 13 hadiah Mantaapbb, dan berbagai hadiah menarik lainnya.

Semua peserta diajak untuk bangkit dan bergerak bersama Partai Kite dalam kegiatan sehat yang penuh semangat.

Ayo, daftar segera dan ramaikan Jalan Sehat PBB Mantapbb!