MANGGAR: Bupati Beltim (Belitung Timur) Drs. Burhanudin atau yang biasa disapa Pak Aan secara resmi menutup Liga 1 Askab PSSI Belitung Timur Tahun Kompetisi 2021/ 2022, yang bertempat di Stadion Utama Belitung Timur, pada Jumat (24/12).0, kemarin.
Adapun yang menjadi Champion di ajang Liga 1 Askab PSSI Belitung Timur Tahun Kompetisi 2021/ 2022 ialah klub Bina Putra Balok dari Kecamatan Dendang.
Atas keberhasilannya, Bupati Beltim ucapkan selamat kepada Bina Putra Balok yang telah menjadi pemuncak klasemen di kompetisi sepak bola tertinggi di Kabupaten Belitung Timur.
Berikut ini 4 besar pemuncak klasemen Liga 1 Askab PSSI Belitung Timur Tahun Kompetisi 2021/ 2022:
1. Bina Putra Balok
2. MPC
3. Soraya
4. Putra Baru
Sedangkan top skor dalam ajang tersebut diraih oleh Ade Candra yang merupakan penyerang dari MPC, serta pemain terbaik disabet oleh Yohanes Saputra dari klub Bina Putra Balok.
Burhanudin ungkapkan Pak Aan rasa bangga kepada seluruh klub-klub sepak bola yang ada di Belitung Timur. Walaupun masih di dalam suasana pandemi Covid-19, eksistensi olahraga khususnya sepak bola masih terjaga.*