Dikira Akan Melahirkan,  Pemdes Badau/Polsek Evakuasi Warga Ke Rumah Sakit

BADAU: Seorang Ibu ibu (berinisial Skwti, 43 Thn) hamil 9 bulan, saat dalam perjalanan mau pulang dengan kendaraan sepeda motor tiba tiba mampir ke polsek badau dan akui karena sakit perut.

IMG 20210410 150507

Lantaran itu, seperti diutarakan Kades Badau Hermawan kepada media hari ini ungkapkan bahwa ketika melihat wanita tersebut anggota polsek badau langsung meminta bantuan ambulan Kampung Tangguh Nusantara “Tegep Mandiri” Desa Badau Kec. Badau.

Selanjutnya, kata Hermawan, wanita itu dibawa ke Puskesmas Terdekat yaitu puskesmas Badau untuk diperiksa kesehatan ibu tersebut.

Namun kata Hermawan, setelah diperiksa ternyata tidak ada gejala akan melahirkan.

“Hanya trauma ribut ribut sama suaminya dan posisi kehamilan sudah masuk 9 bulan,” katanya.

Dan berkat kerjasama yang baik dan respon cepat pihak polsek Badau berhasil bisa tertolong.

“Terimakasih buat rekan2 anggota polsek Badau,puskesmas Badau. Semoga selalu terjalin kerjasama yang baik,” kata Hermawan.*