Belitung – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh kontingen Gojukai Belitung. Dalam ajang Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pelajar Gojukai IX se-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, yang digelar di Pangkal Pinang pada Minggu (29/6/2025), Gojukai Belitung sukses menyabet gelar juara umum dengan perolehan 13 emas, 6 perak, dan 3 perunggu.
Perolehan medali ini berhasil mengungguli tuan rumah Gojukai Pangkal Pinang yang meraih 11 emas, 7 perak, dan 9 perunggu.
Ketua Harian Gojukai Belitung, Juliadi, S.Pd, mengaku bangga atas pencapaian anak-anak asuhnya. Ia menyebut keberhasilan ini merupakan buah dari latihan intensif dan semangat juang para atlet.
“Kami dari tim pelatih tentunya sangat senang dengan hasil ini. Atlet-atlet kami sudah menunjukkan bahwa mereka punya potensi besar dan layak mendapat apresiasi,” ujar Juliadi yang juga pemegang DAN V Karate-do Gojukai Indonesia.
Lebih lanjut, Juliadi menekankan bahwa kesuksesan ini tak lepas dari program pembinaan yang konsisten dan berkesinambungan. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada para atlet yang telah berlatih dan berkompetisi dengan penuh dedikasi.
“Kami terus berkomitmen untuk mencetak atlet-atlet berprestasi yang bisa mengharumkan nama Belitung di kancah yang lebih luas,” tambahnya.
Ajang Seleksi Menuju Kejuaraan Gubernur Open Sumatra
Sementara itu, Ketua Pelaksana Kejurda Pelajar Gojukai IX 2025, Fitrayani, menyampaikan bahwa kejuaraan ini diikuti oleh ratusan atlet dari enam kabupaten/kota se-Bangka Belitung. Even ini sekaligus menjadi ajang seleksi tim Komda Gojukai Babel untuk menghadapi Kejuaraan Gubernur Open se-Sumatra yang akan digelar pada 18–20 Juli 2025 di Pangkal Pinang.
“Target kami di Kejuaraan Gubernur Open adalah menjadi juara umum. Karena itu, seleksi ini sangat penting untuk menjaring atlet-atlet terbaik dari setiap pengcab,” ujar Fitrayani.
Fitrayani berharap ke depan semangat juang dan prestasi atlet Gojukai terus meningkat, demi membawa nama harum Bangka Belitung di tingkat regional maupun nasional.*












