Lembaga Adat Melayu Belitung Ikuti Forum Perangkat Daerah (FPD) dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja (Renja) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung.

Wakil Ketua Lembaga Adat Melayu Belitung Shofwan Ar menyampaikan terima kasih atas undangan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung. "Semoga dengan acara ini dapat bersinergi antar satu lain, baik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan maupun instansi dan lembaga lainnya salah satunya lembaga adat melayu Belitung,"katanya.

TANJUNGPANDAN: Lembaga Adat Melayu Belitung turut serta dalam Forum Perangkat Daerah (FPD) dalam Rangka Penyusunan Renja (Rencana Kerja) Disdikbud (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung).

Acara tersebut diadakan di ruang aula kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung pada Kamis, 7 Maret 2034.

Acara kegiatan ini dibuka Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung Drs. Subagio yang dihadiri Mantan Kepala Dinas Pendidikan Sumardi, Wakil Ketua Lembaga Adat Melayu Belitung, Shofwan Ar, Sekretaris Ismail Mihad, dan Bendahara Wawan Irwanda.

Turut hadir para Kabid dan staf di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung serta undangan lainnya yang berkaitan dengan kegiatan ini.

IMG 20240307 085317
acara kegiatan Forum Perangkat Daerah (FPD) dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Disdikbud

Adapun acara kegiatan Forum Perangkat Daerah (FPD) dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Disdikbud ini membahas dengan tema kegiatan adalah, “Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Penguatan Daya Saing SDM dan Pemerataan Pembangunan Infrastruktur yang Berwawasan Lingkungan”.

Wakil Ketua Lembaga Adat Melayu Belitung Shofwan Ar menyampaikan terima kasih atas undangan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Belitung.

“Semoga dengan acara ini dapat bersinergi antar satu lain, baik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan maupun instansi dan lembaga lainnya salah satunya lembaga adat melayu Belitung,”katanya.”