Majelis Adat Melayu Indonesia Kabupaten Belitung Resmi Dilantik dan Hadir di Belitung

TANJUNGPANDAN: Pengurus Daerah Majelis Adat Melayu Indonesia Kabupaten Belitung periode 2023-2026, resmi dilantik dan hadir keberadaanya di Kabupaten Belitung setelah dilakukan pelantikan pada Selasa Malam 21 Februari 2023, yang bertempat di Kolong Keramik, Tanjung pandan.

Adapun pelantikan Majelis Adat Melayu Indonesia Kabupaten Belitung ini dilakukan Ketua Majelis Adat Melayu Bangka Belitung, Marwan Alja’fari yang disaksikan para Forkopimda Belitung serta para undangan lainnya.

Acara kegiatan ini dihadiri Dr H Datuk Ramli Sutanegara, Sultan Mahmud Bararudin 1V Palembang, Staf Ahli Bupati Belitung Jayusman SIP, Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Belitung Fedy Malonda, SH, dan pengurus Majelis Melayu Indonesia Provinsi Bangka Belitung.

IMG_20230221_213858

Adapun mereka yang dilantik sebagai pengurus daerah Majelis Adat Melayu Indonesia Kabupaten Belitung periode 2023-2026 adalah Mirza Daylodi, SE MM dan Sekretaris Herbayu dan Bendaharanya Fajar Kawolu serta kepengurusan berjumlah belasan orang.

Kepada Media ini, Miza Daylodi sampaikan bahwa setelah dilakukan pelantikan ini nantinya akan dilakukan rapat kerja dan penyusunan program dalam suatu periode tertentu.

Ia menyebut organisasi ini memang bersifat sebuah kelembagaan yang mewadahi organisasi melayu nasional dan internasional dengan jaringan se-dunia.

Terkait dengan kegiatan program kerja dilakukan, Mirza sebut akan melaksanakan amanat Majelis Adat Melayu Indonesia pusat. Yakni dengan melakukan konsolidasi internal, membangun struktur organisasi per kecamatan, melaksanakan kebijakan dari jajaran pengurus pusat maupun provinsi.

“Dan tentunya program kegiatan kita juga nantinya akan menjaga keharmonisan semua komponen Masyarakat, serta mengali adat dan budaya melayu belitung,” katanya.*