MEMBALONG: Ketua PAC (Pimpinan Anak Cabang) PPP (Partai Persatuan Pembangunan) Kecamatan Membalong, Triska Arafat S.Ag gelar baksos (bakti sosial), kepada warga masyarakat berupa pembagian sembako di kawasan kecamatan Membalong, Kabupaten Belitung, baru baru ini.
Adapun sasaran masyarakat yang diserahkan dalam kegiatan bakti sosial berupa sembako ini adalah ditujukan kepada warga tak mampu dan dukun serta warga lainnya.
“Program bakti sosial ini adalah rangkaian acara kegiatan muscab (musyawarah cabang) PPP,” katanya.
Ia berharap nantinya bantuan ini jangan dilihat besar kecilnya namun kegiatan ini bagian darib bentuk silstuhrahmi dan berbagi antar sesama.*