TANJUNGPANDAN:Hari ini Rabu, 6 Nopember 2019, digelar selamatan kampong dukun Paal Satu, yang bertempat di rumah Marzuki Timu, Kelurahan Paal Satu Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung.
Selain selamatan ini juga sekaligus peluncuran buku oleh Dukun Paal Satu Tanjungpandan dengan penulisnya Marzuki Tumi. Buku itu berjudul mengenal perdukunan/dukun adat atau dukun kampong di Belitong. Acara ini dihadiri anggota DPRD Kabupaten Belitung dari Dapil 2 Tanjungpandan, Vina Cristyn Ferani, Ketua Forum Kedukunan Belitung Mukti Maharip, Ketua Lembaga Adat Melayu Tanjungpandan Sopuan, Lurah Paal Satu Saiful.
Selain itu, hadir para dukun diantaranya dari Dukun Sungai Samak, Dukun Pulau Bayan, Dukun Tg Pendam, Dukun Kota, Dukun Lesong Batang, Dukun Pangkal Lalang dan tokok tokoh adat lainnya.*-trawangnews.com