TANJUNGPANDAN: Siswa-siswi SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan kelas 12 mengikuti Ujian praktek seni budaya dan pjok (Pendidikan jasmani, olah raga dan kesehatan) SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan kelas 12 , pada hari ini, Sabtu 18 Maret 2023.
Kepala SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan Samad SM sampaikan bahwa ujian ini dikuti dari kelas 12 baik jurusan akuntansi dan Manajemen dengan ujian dilakukan perpaduan seni budaya dan PJOk sehingga terciptanya kreasi siswa di bidang seni budaya dan menyehatkan.
Ia menambahkan bahwa ujian praktek ini diuji oleh dua orang penguji guru seni budaya dan guru pjok.
“Alhamdulillah berjalan lancar dan antusias siswa luar biasa . Kegiatan ini juga mengurangi rasa lelah siswa kelas 12 yang lima hari mengikuti ujian kompetensi keahlian hari ini mereka gembira dengan hasil karya yang di tampilkan di sekolah,” katanya.*