Wujud Kepedulian Masyarakat Belitung, Disalurkan 140 juta oleh Baznas Belitung melalui Bank BSI ke nomor rekening BSI Baznas Pusat untuk Bantuan kemanusian Palestina

Sejumlah Rp 140 juta berhasil dikumpulkan dalam bentuk sumbangan dari komponen seluruh masyarakat Belitung dalam upaya mendukung Palestina yang tengah mengalami krisis kemanusiaan.

TANJUNGPANDAN: TRAWANGNEWS.COM: Solidaritas dunia Islam berkobar di Kabupaten Belitung melalui tindakan nyata Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Belitung. Sejumlah Rp 140 juta berhasil dikumpulkan dalam bentuk sumbangan dari komponen seluruh masyarakat Belitung dalam upaya mendukung Palestina yang tengah mengalami krisis kemanusiaan.

Adapun donasi tersebut diserahkan dalam acara “Membasuh Luka Palestina” yang disumbangkan melalui Bank BSI ke nomor rekening BSI Baznas Pusat, Jumat (01/12).

Ketua Baznas Belitung, Firmansyah, menjelaskan bahwa Baznas telah berkomitmen untuk memberikan bantuan tahap demi tahap, mencakup masa darurat, pemulihan, dan pembangunan.

Menurut Firmansyah, Prof. Dr. KH. Noor Achmad MA., Ketua Baznas RI, menyampaikan komitmen tersebut dalam konferensi pers di Jakarta, mengungkapkan bahwa Baznas berperan aktif dalam Laporan Penghimpunan dan Pendistribusian Infak Kemanusiaan untuk Palestina.

Firmansyah menjelaskan, “Baznas Kabupaten Belitung berhasil mengumpulkan donasi kemanusiaan sebesar Rp 140 juta, yang berasal dari kontribusi internal Baznas, masyarakat, serta siswa SD dan SMP.” Himbauan sumbangan melibatkan sekolah-sekolah, dengan dukungan dari Kepala Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Belitung.

Pengumpulan donasi dilakukan selama satu bulan, dimulai dari awal November hingga akhir bulan. Dana tersebut, dikirimkan langsung ke Baznas Pusat di Jakarta pada 1 Desember, untuk kemudian disalurkan bersama-sama dengan sumbangan dari Baznas seluruh Indonesia.

Firmansyah menekankan bahwa bantuan ini merupakan wujud kepedulian masyarakat Belitung terhadap saudara-saudara di Palestina yang masih memerlukan bantuan dasar seperti air bersih, makanan, pakaian, dan obat-obatan.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Belitung, guru-guru, dan siswa-siswi yang telah berpartisipasi dalam donasi kemanusiaan ini. Semoga amal jariyah yang kita lakukan mendapatkan balasan dari Allah SWT,” ucap Firmansyah dengan harapannya yang tulus.*