Yayasan Hikmah Rahmani Belitung Gelar Peringatan Maulid Nabi SAW

TANJUNGPANDAN: Jemaah majelis taklim di berbagai wilayah Belitung hadiri kegiatan peringatan maulid nabi muhamad/malam Maulidor Rasul SAA, yang bertempat di Halaman Rumah H Joni Muzery, salah satu pendiri yayasan Hikmah Rahmani
Belitung, Jl. Sijuk desa Aik ketekok Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, pada Rabu Malam 28 Oktober 2020.

Acara kegiatan malam maulidor Rasul SAW ini menghadirkan Habib Abdulrachman Al-Hasbi (Ketua Yayasan Syek Al-Jabber) dengan tema “Jika Rosul Rindumu”

Hadir dalam rangkaian acara tersebut seluruh Jama’ah majlis Ta’lim di Kabupaten Belitung.

IMG 20201029 114117

Ketua panitia H. Cholvy Alfiandy didampingi Sekertaris Abdur Rozaq sampaikan kegiatan peringatan ini sebagai bentuk syiar islam dan mengajak umat islam untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Pada acara tersebut peserta atau jemaah tetap dengan mengikuti protokol kesehatan. *