LAM Kec. Membalong Ajak Kades Se-Kec.Membalong Dukung LAM di Tingkat Desa

MEMBALONG: Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Membalong ajak para kades se kecamatan Membalong untuk ikut membantu dukungan pengembangan adat di tingkat desa.

“Mari kita dukung untuk kemajuan lembaga adat di tingkat desa,” ungkap Ketua LAM Kec Membalong Ardi Yusuf kepada media, disela sela acara rembug adat di pantai Masyhur Desa Tanjung Rusa, pada hari ini.

Adapun dukungan tersebut Kata Ardi,  yang dapat dilakukan dengan berbagai cara mulai dengan bantuan dana operasional yang dibenarkan secara aturan dan berbagai kegiatan berhubungan dengan adat.

“Jangan sungkan,  anggarkan desa  untuk lembaga adat. Seperti desa simpang rusa misalnya akan dianggarkan baru pada tahun anggaran 2022 menyangkut pemasangan titik koordinat hutan desa. Dan memang, tahun 2021 APBDes sudah di sahkan sebelum aku jadi kades. Dan sebetulnya pematokan telah dilaksanakan 2019 tapi belum untuk pemasangan titik koordinat batas hutan adat desa. Jadi kita tetap akan dianggarkan tahun 2022 untuk anggaran pemasanagan titik titik koordinat hutan adat desa,” kata Ardi yang juga saat ini Kades Simpang Rusa.

Ia berharap agar pemdes di seluruh Kecamatan Membalong dapat mendukung upaya penuh lembaga adat melayu desa dalam upaya untuk menumbuhkembangkan adat dan budaya Belitung.*