TANJUNGPANDAN: Safari Dakwah Belitung tahun 2020, dari GIB (Gerakan Infaq Beras) – APF (Anak yatim, Penghafal Alquran, Fisabillah) Bangka Belitung, dimulai tanggal 14 Januari hingga 15 Januari, di berbagai masjid di Tanjungpandan.
Tanggal 14 Januari, Di Masjid Agung Al Mabrur Tg Pandan, pukul 04.45 Wib, Hidup Sehat Dengan Alquran. Selanjutnya, pukul 08.00 Wib sampai selesai, Seminar Hijrah Quran, di Masjid Al Mabrur Tanjungpandan, dan pada pukul 19.00 Wib, The Secret Of Al Kahfi di Masjid Nurul Huda Air Ketekok.
Sementara itu, pada tanggal 15 Januari 2020, pukul 04.45 Wib Berobat Tanpa Obat di Masjid Al Muqorrobin, Jl Kerjan,
Pada tanggal 15 Januari 2020, pukul 08.00 Wib Seminar Hijrah Quran di SDIT dan SMPIT Bina Insani, dan pukul 19.30 Wib sampai selesai, Mencintai Al quran di Akhir Zaman di Masjid Al Iman Air Ketekok.
Sebagai pembicara, Ustadz Luthfan Khibar A’alm, yang merupakan pimpinan pondok Tahfid Milenial Ashqaf Maryam College, Kalimantan Barat.*trawangnews.com