TANJUNGPANDAN: Raut wajah sosok pelajar Siswa-siswi SMK Yaperbel, tampak ceria dan semangat ketika ditangannya memegang map warna hitam. Tidak ada kesedihan namun luapan kegembiraannya tampak terlihat.
Rupanya hari ini, Sabtu 25 Juni 2022, pelajar ini mendapat pembagian rapor termasuk ijazah sebagai tanda kelulusan dan sekaligus tamat dari SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan, Belitung. Para pelajar terlihat menerima satu persatu izajah yang diberikan dari wali kelas masing masing jurusan baik jurusan akuntansi maupun jurusan pemasaran.
Sherly Oktariana Wulandari, salah satu yang menjadi juara 1 di Jurusan Pemasaran berterima kasih atas bimbingan dari guru dan jajaran akademik lainnya yang telah mendidiknya hingga kini tamat.
Ketika disinggung apakah akan melanjutkan pendidikan setelah menamatkan pendidikan perguruan tinggi, Sherly akui memang dirinya punya niat untuk kuliah yang tentunya akan dibarengi sambil bekerja.
“Jadi, kuliah sambil kerja rencanya. Mumpung, saat di sekolah ini mata jurusan bisa digunakan untuk bekerja,” katanya.
Begitu pun Riska yang menjadi juara 2 jurusan pemasaran akui dirinya akan melanjutkan kuliah sembari bekerja sesuai dengan latar belakang ilmu yang didapatkan di sekolah.
Ia juga sampaikan terima kasih atas bimbingan dan motivasi dari guru hingga dirinya lulus dan berhasil menamatkan pendidikan di SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan.
Kepala SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan Samad S.M yang didampingi Wakasek kesiswaan Nuzlagadanta ,S.Sos ungkapkan bahwa sebanyak Tahun 2021/2022 ini SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan mencatat 153 orang lulus, dari dua jurusan yang ada di SMK Yaperbel Tanjungpandan. Dari jumlah tersebut sebanyak 74 akuntansi dan sisanya 79 jurusan pemasaran.
Samad menambahkan agar siswa yang lolos ini disarankan agar bisa melanjutkan pendidikan perguruan tinggi. “Kalaupun tak mampu kuliah di luar, bisa kuliah di daerah seperti Politiknek Belitung atau lewat universitas terbuka,” katanya.
Sedangkan sekretaris yayasan YAPERBEL Drs.Huniadi Bellia sampaikan agar para lulusan SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan dapat terus mengabdi atau berkarya dimana pun berada.
“Ketika sudah diluar, mari kita jaga almater atau alumni SMK Yaperbel 2 dapat menjaga nama baik sekolah ini. Dan jangan lupa bila ada kesempatan bisa mampir ke sekolah ini, yang tentunya dapat menjalin silatuhrahmi, atau berbagai hal yang berkaitan dengan sekolah,” katanya.
Ia juga menyarankan tamatan SMK Yaperbel 2 Tanjungpandan dapat melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi.
“Idealnya, dengan tuntutan zaman, baiknya dapat melanjutkan sampai ke tingkat sarjana sesuai dengan kebutuhan dunia kerja saat ini,” katanya.*