KELAPA KAMPIT – Anggota Koramil 414-05/Kelapa Kampit Kopda Bintoro, melaksanakan kegiatan sosialisasi animo penerimaan prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) kepada para siswa SMK Negeri 1 Kelapa Kampit, Desa Mentawak, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur, Selasa (13/01/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Desa Mentawak, Kopda Bintoro, pada pukul 14.00 WIB hingga selesai, bertempat di lingkungan SMK N 1 Kelapa Kampit. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman serta motivasi kepada para siswa yang memiliki cita-cita menjadi prajurit TNI AD.
Dalam penyampaiannya, Kopda Bintoro menjelaskan bahwa saat ini telah dibuka penerimaan calon Bintara dan Tamtama TNI AD. Ia mengajak para siswa maupun keluarga mereka yang berminat untuk mempersiapkan diri sejak dini dalam mengikuti proses seleksi.
Babinsa juga menegaskan berulang kali bahwa seluruh tahapan penerimaan prajurit TNI AD gratis dan tidak dipungut biaya apapun. Hal tersebut disampaikan untuk mencegah adanya oknum yang memanfaatkan proses rekrutmen demi kepentingan pribadi.

“Pendaftaran dan seleksi masuk TNI AD tidak dipungut biaya. Jika ada yang menjanjikan kelulusan dengan imbalan uang, itu tidak benar,” tegas Kopda Bintoro di hadapan para siswa.
Lebih lanjut, Babinsa menyampaikan bahwa bagi siswa yang berminat dapat menghubungi Babinsa setempat atau datang langsung ke Koramil 414-05/Kelapa Kampit maupun Kodim 0414/Belitung untuk mendapatkan informasi resmi terkait penerimaan TNI AD.
Selama kegiatan sosialisasi berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar, serta mendapat respon positif dari pihak sekolah dan para siswa.













