MANGGAR: Majelis Taklim Nurul Jannah Kabupaten Belitung Timur (Beltim) bersama Ibu Vivi Kamarudin Muten kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyalurkan 346 paket sembako kepada fakir miskin, anak yatim, janda, lansia, dan penggali kubur.
Kegiatan yang berlangsung di Ruang Sidang Hukum dan Bangunan Negara (RSHBN) Kantor Bupati Beltim pada Rabu (12/3) ini dihadiri oleh Asisten 1 Pemerintah Kabupaten Beltim, Sayono, yang mewakili Bupati Beltim, serta Ketua Majelis Taklim Nurul Jannah, Megawati.
Dalam sambutannya, Sayono menyampaikan apresiasi atas inisiatif Majelis Taklim Nurul Jannah dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama di bulan suci Ramadan.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Beltim, saya menyampaikan apresiasi kepada Majelis Taklim Nurul Jannah. Pembagian paket sembako ini merupakan wujud nyata kepedulian kita bersama terhadap masyarakat yang kurang mampu. Kami menyadari bahwa masih banyak saudara-saudara kita yang membutuhkan uluran tangan, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” kata Sayono.
Ia juga mengajak seluruh masyarakat Belitung Timur untuk terus meningkatkan kepedulian sosial dan semangat gotong royong dalam membantu sesama.
Ketua Majelis Taklim Nurul Jannah, Megawati, menambahkan bahwa pembagian sembako ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.
“Pemberian sembako ini merupakan bentuk kepedulian kami. Semoga dapat bermanfaat bagi warga yang berhak menerima, terutama mereka yang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadan,” ujarnya.
Aksi sosial ini mendapat sambutan hangat dari para penerima bantuan, yang mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Majelis Taklim Nurul Jannah. Semoga semangat berbagi ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk membantu sesama.*sumber: DiskominfoSP Beltim