TANJUNGPANDAN: Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Belitung sampai saat ini masih melakukan verifikasi terhadap berbagai bakal calon bupati dan wakil bupati Belitung yang akan diusung dari Partai keadilan Sejahtera. DPD PKS mengakui sejumlah nama-nama telah dikantongi namun dalam tahap ini masih terus dalam pengodokkan.
“Kita sudah lakukan pengodokan nama-nama bakal calon bupati dan calon wakil bupati,” ungkap Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera Kabupaten Belitung Ir Harsono Katis ketika dihubungi trawangnews.com pada hari ini Minggu 18 Juni 2017.
Menurut Harsono, partainya telah membentuk kepanitiaan berupa penjaringan nama-nama bakal calon bupati dan calon wakil bupati Belitung. Namun, partainya, tambah Harsono tidak membuka pendaftaran. “Jadi, kami yang berinisiatif untuk mencari figur-figur yang memenuhi kualifikasi dari partai keadilan sejahtera,” ungkap Harsono.
Disinggung sudah nama yang dikantongi PKS?Harsono mengakui ada sejumlah nama yang telah menjadi bahan masukan terhadap nama-nama. Namun Harsono belum memberikan nama-nama siapa saja yang sudah menjadi verifikasi. “Ada dari kader luar yang kita verifikasi, termasuk dari kader PKS sendiri. Namun, verifikasi dan penjaringan partai masih terus berjalan sampai saat ini. Dan memang, ada juga yang melakukan lobi-lobi ke Partai kami,” ungkap Harsono.
Ditanya lagi kapan diumumkan? Harsono mengakui akan mengikuti tahapan pilkada serentak sesuai dengan jadwal dan tahapannya yang diatur dari KPU.”Kita akan umumkan, nantinya sekitar agustus mendatang kita umumkan,” kelakarnya.*trawangnews.com















